Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Game Android Offline Terbaik 2015


Tidak begitu banyak perbedaan antara game online dengan game offline, dalam game online tersedia berbagai fitur, diantaranya kita dapat bermain multiplayer dengan orang lain secara bersamaan atau berjuang untuk menempati posisi teratas dalam laderboard. Dalam game offline kita hanya bisa bermain single player dengan menjalankan quest yang tersedia dalam game itu sendiri. Online atau offline tidak akan berpengaruh besar pada keseruan sebuah game.

Berkaitan dengan game online dan offline, salah satu yang dapat menjalankan game online dan offline adalah android. Dalam android juga terdapat game berfitur online dan offline, dalam ulasan kali ini saya akan membahas tentang game offline terbaik yang ada pada android. Dan berikut adalah daftar game offline android terbaik 2015 versi game.10terbaik.com


Temple Run 2


Sebuah game klasik di Play Store. Temple Run 2, seperti pendahulunya adalah sebuah game pelari tak berujung yang menarik, dimana anda akan memainkan seseorang yang berlari mesnyusuri jalan hutan. Anda harus menggeser ke atas, bawah, kiri, dan kanan untuk mengubah sudut, melompati perangkap yang berbahaya, dan potongan kayu yang jatuh adalah hambatan berbahaya lainnya. Sebuah konsep yang sangat sederhana namun memiliki gameplay yang adaktif.

Asphalt 8: Airborne


Apakah Asphalt 8 lebih baik dari Real Racing 3? Untuk membuktikan game mana yang terbaik, gamers sendiri lah yang dapat membuktikannya. Asphalt 8 adalah sebuah game balap yang cepat dengan grafis yang bagus serta gameplay yang mendebarkan, ditambah soundtrack yang besar untuk melengkapi semuanya. Bagi pecinta game balap dengan penuh tantangan, dan penikmat grafik 3D yang brilian, Asphalt 8 lah yang layak jadi pilihan anda.

Badland


Badland adalah salah salah satu game dengan visual paling menawan di Play Store. Anda akan mengendalikan sekelompok penghuni hutan, letakan jari anda pada layar sehingga membuat mereka meluncur melalui hutan yang gelap dan suram dengan dipenuhi bahaya dan rintangan. Terdapat dua mode, single player dan multiplayer lokal, sehingga anda bisa bermain tanpa harus menggunakan internet. Dalam versi gratis terdapat 40 level, dan dalam versi berbayar terdapat 40 lebih level.

Hungry Shark Evolution


Mengendalakin seekor hiu yang sangat lapar dalam petualangan aksi di dalam air. Berthan dengan memakan semua yang ada di jalan. Banyak hiu dengan jenis yang berbeda untuk dikumpulkan dan dikembangkan seperti, Hammerhead, Great White dan Megalodon. Dengan grafis 3D berkualitas, 10 jenis hiu yang bisa anda mainkan,kontrol yang lebih sensitif dan 60 misi yang harus anda selsaikan yang menambah seru game ini.

Spiderman Unlimited


Berayun dalam sebuah petualangan aksi yang menantang yang berasal dari komik Marvel. Satukan kekuatan pada Spider Varse dan melawan semua ancaman berbahaya. Rekrut semua pasukan Spiderman dan lawan Sinister Six, yang telah membuka portal dimensi di New York. Sinister Six berpindah dari  satu dimensi ke dimensi yang lain, dan mengahncurkan siapapun. Kini gilaran anda untuk bertahan!!

Pastry Paredise


Jika anda mencari sebuah game teka-teki, Pastry Paradise lah yang cocok. Bergabung dengan Hannah seorang chef termanis di negeri ini, dan menghentikan Tuan Moelleux, koki tercela yang selalu membuat masalah. Berkelama melintasi peta yang lezat, seperti Gingerbread Gardens, Wafer Woods, dan Gunung Mudcake. Tentukan jalanmu sendiri, dan ikuti duel antar chef, melawan bos cake sungguhan. Untuk penggemar game teka-teki mencocokkan tiga, makanan lezat, memanggang sajian manis di dapur, bersaing dengan teman, dan memasak segala macam kesenangan.

Assassin's Creed Pirates


Menjadi bajak lau yang paling ditakuti di Karibia dalam petualngan Assassin's Creed Pirates yang eksklusif. Berperan sebagai Alonzo Batilla, seorang kapten muda yang ambisius, yang melanggar semua aturan dan menentang kerajaan. Berjuang secara real time dalam pertempuran di laut Karibia. Menghancurkan musuh dengan senjata yang ada dan bermanuver untuk menghindari serangan musuh. Jadilah bajak laut yang legendaris di seluruh lautan.

Cars: Fast as Lightning


Lightning McQueen dan Mater menyelenggarakan balapan Extravaganza di Radiator Springs dan mereka mencari para penggila kecepatan. Apakah anda punya nyali untuk bermain? Balapan dalam kecepatan tinggi dalam balapan arcade dengan grafis 3D yang cantik. Bangun Radiator Springs milikmu, dan rubah kota ini dari yang sederhana menjadi kota yang sukses. Ini saatnya anda menjadi berkilau dan secepat Lightning McQueen.

Despicable Me


Game yang di angkat dari sebuah film animasi Hollywood, dengan karkakter utamanya yaitu Minions, dengan berbagai tingkah laku mereka yang lucu. Game yang bisa dimainkan oleh berbagai umur, dari anak-anak sampai orang dewasa ini. Game yang inofativ serta orisinal yang dapat memberikan kepuasan bagi para pemain dengan tingkah laku Minions yang nakal namun lucu.

Ice Age Village


Satu lagi game yang diangkat dari sebuah film animasi, Ice Age Village. Sama seperti dalam film, menampilkan karakter utama Manny, Ellie, Diego dan Sid. Mereka akan mengajak anda membangun sebuah desa bagi hewan-hewan terlantar, dan mengharuskan anda untuk merawat dan menjaga desa dari ancaman bahaya yang suatu saat akan datang. Game ini mungkin akan sangat cocok bagi anda yang menyukai game membangun. Selain itu banyak juga fitur-fitur yang ditawarkan oleh Ice Age Village.

Townsmen


Game yang meceritakan tentang dunia pada abada pertengahan, anda diharuskan mengelola perkonomian dan menjaga warga negaranya sebagai seorang pemimpin daerah metropolis. Namun untuk melakukan semua itu tidaklah mudah, anda harus mengatur strategi dan memperhitungkan semuanya. Anda harus memperhatikan keungan agar perekonomian negara anda tetap stabil.

Six Gun: Gang Showdown


Sebuah game yang menceritakan kehidupan koboy diwilayah Wild West. Anda dapat mengekplorasi dunia yang terbuka dimana koboy, bandit dan kekuatan alam memerintah negri. Ungkap misteri yang ada di Wild West dalam petualangan penuh aksi yang berbahaya, serta basmi semua bandit yang merusak kedamaian.

Into The Dead


Salah satu game yang menakjubkan yang selalu melakukan update rutin. Sebuah game yang dipenuhi aksi seru, dengan berada ditengah-tengah kumpulan para zombie. Dengan berbagai jenis senjata yang bisa anda gunakan untuk menyingkirkan para zombie, dan berlari tanpa arah tujuan. Sebuah game dengan suasa seram dan kelam, namun menarik.

Itulah ulasan mengenai game offline android terbaik, menurut anda manakah game yang paling terbaik?