Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Game Racing Terbaik Untuk Xbox 2015

Salah satu genre game favorit lainnya yaitu racing.  Memang genre ini selalu menawarkan keunikan tersendiri, dan tentunya sangat seru. selain itu, game racing cukup menantang, dan bisa membuat jantung kamu berdetak kencang. Jadi tidak heran jika banyak gamer menyukai game racing. Selain itu, game racing sekarang sudah dipadukan dengan genre lain, seperti adventure, action, dam open world. Sehingga membuat game racing lebih bervariasi lagi.


Nah pada kesempatan kali ini, kami telah merangkum beberapa game racing terbaik dan populer untuk console game Xbox. Mungkin dari daftar game di bawah salah satunya adalah favorit kamu. Langsung saja simak daftar gamenya dibawah ini.

Forza Motorsport 5



Forza Motorsport 5 merupakan game seri kelima dari Forza Motorsport. Game yang dirilis hanya untuk Xbox One ini memang benar-benar nyata.  Memiliki mobil yang paling eksotis di dunia dalam sebuah pengalaman yang membawa kamu sangat dekat dengan sejarah, keahlian dan potensi setiap mobil dalam permainan.


DiRT 3



Seri ketiga dari game balap off-road telah kembali. DiRT 3 memberikan lebih banyak tantangan dari trek berlumpur, cuaca yang sangat intents dari Eropa, Amerika, dan Afrika dimana semua itu untuk memberikan tantangan pada karir kamu. DiRT 3 menawarkan lebih banyak mobil, lebih banyak tempat, lebih banyak rute, dan lebih banyak peristiwa, termasuk 50 mobil reli terbaik.

Forza Horizon 2



Forza Horizon 2 memang sebuah game racing sangat bagus, dengan gameplay open-world yang menampilkan cuaca dramastis, dan siklus hari siang dan malam. Terhubung kesemua teman kamu dengan fitur online, kamu dapat mengemudi, melakukan balapan atau sekedar melakukan permainan. Jelajahi lokasi paling eksotis dengan lebih dari 200 mobil yang ada.

Forza Motorsport 4



Forza Motorsport merupakan entri terbesar dalam seri sampai saat ini. Ratusan mobil yang paling menarik di dunia yang membentang lebih dari delapan puluh produsen. Mengemudi di sirkuit terbaik di dunia. Membawa kamu lebih dekat ke mobil impian kamu. Fitur online yang mendefinisikan komunitas online. Forza Motorsport berjanji untuk memberikan pengalaman mengemudi yang baru.

Need for Speed Rivals



Need for Speed Rivals memberikan kamu dua pilihan, duduk dibelakang kemudi sebagai polisi atau menjadi pelanggar aturan sebagai pembalap liar. Tentukan pilihan karir kamu, pilih salah satu, masing-masing dengan resiko yang berbeda, mobil, teknologi, dan hadiah. Dengan fitur Alldrive co-op multiplayer yang memungkinkan antara balapan dan aksi kejar-kejaran terhubung kedalam satu dunia.

Burnout Crash!



Dalam game ini kamu diharuskan untuk membuat kekacauan lalu lintas dengan menabrak mobil, memicu ledakan, dan menghancurkan segala sesuatu yang terlihat. Burnout Crash! mungkin akan terlihat mudah, namun itu sangat sulit. Dengan enam lokasi yang unik, masing-masing memerlukan keterampilan yang berbeda dan strategi untuk memaksimalkan kerusakan dan menghancurkan segala sesuatu yang terlihat. Mencari target untuk mendapatkan nilai tinggi, dan hancurkan segala sesuatu yang ada dijalanan.

Need for Speed: The Run



Iblis kecepatan akan menemukan diri mereka berada disisi yang salah dari hukum ketika mereka berlomba untuk hidup dalam Need for Speed: The Run. Game ini mengambil jalur San Francisco ke New York. Kamu akan dibawa ke dunia bawah tanah yang terlarang, balapan dengan resiko yang sangat tinggi. Kamu akan terus berlari tanpa henti dengan mobil kamu.

Forza Motorsport 3



Mobil-mobil eksotis dan American Muscle berkumpul dan saling beradu dalam satu lintasan dalam Forza Motorsport 3. Memberikan pengalaman balapa yang realists dengan lebih dari 400 mobil, 100 trek terkenal dari dunia nyata, dan jalanan yang paling eksotis. Dengan grafis HD dan dan performa kendaraan paling maju.

Forza Horizon



Menggabungkan Forza tradisional dengan musik festival, jelajahi tempat yang luas dan beragam, time up atau atau balapan dengan teman-teman dan rival secara online. Memamerkan gaya dan keterampilan yang unik dan menjadi bintang paling populer di Forza Horizon.

Itulah beberapa game racing yang hit di Xbox 360 maupun Xbox One. Demikianlah Informasi yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat bagi gamer semua.